Skip to main content

Featured Post

Profil Rahma Huda Putranto

Rahma Huda Putranto, S.Pd., M.Pd.  adalah Duta Baca Kabupaten Magelang yang   lahir di Magelang, pada tahun 1992, lulus dengan predikat cumlaude dari Jurusan S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Semarang tahun 2014. Pernah menempuh Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Selain itu, gelar magister bidang pendidikannya juga diperoleh melalui Program Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Penulis pernah bekerja sebagai guru di SD Muhammadiyah Borobudur. Kemudian mendapat penempatan di SDN Giripurno 2 Kecamatan Borobudur sebagai Pegawai Negeri Sipil. Terhitung mulai tanggal 1 Maret 2018 mendapat tugas baru di SD Negeri Borobudur 1. Alamat tempat tinggal penulis berada di dusun Jayan RT 02 RW 01, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah. Selain itu, penulis dapat dihubungi melalui email r_huda_p@yahoo.co.id. Penulis pernah mengikuti program Latihan Mengaj...

Tidak Perlu Membawa Semua Buku Tematik

Kurikulum 2013 berbeda dengan kurikulum KTSP.
Perbedaan yang paling mencolok berkaitan dengan pembelajaran yang terpisah antar mata pelajaran. Kurikulum 2013 tidak lagi menggunakan mata pelajaran secara terpisah.

Namun muatan dari semua mata pelajaran dintegrasikan ke dalam tema. Sehingga kini dikenal istilah pembelajaran tematik. Pembelajaran tematik ini dalam pelaksanaannya menggunakan buku paket yang telah disusun oleh pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku paket ini terdiri dari dua jenis. Yaitu buku guru dan buku siswa. Buku guru khusus diperuntukkan bagi guru sebagai instrumen bantu dalam melaksanakan pembelajaran menggunakan kurikulum 2013.

Sedangkan buku siswa adalah buku wajib yang digunakan sebagai sumber belajar siswa. Kemdikbud telah menyiapkan sembilan buku tema untuk satu tahun pelajaran di setiap jenjang kelasnya. Tema 1-5 untuk semester satu (gasal). Tema 6-9 untuk semester dua (genap). Dalam satu tema terdapat empat sub tema. Dimana satu satu sub tema terdapat enam pembelajaran.

Alokasi waktu pembelajaran secara singkat dapat dituliskan sebagai berikut.
1. Satu pembelajaran satu hari
2. Satu sub tema satu minggu
3. Satu tema diajarkan selama satu bulan.

Maka dalam lini masa perancangan pembelajaran secara tematik bila disesuaikan dengan hitungan bulan adalah sebagai berikut.
- tema 1 : pertengahan Juli- pertengahan Agustus
- tema 2: pertengahan Agustus - pertengahan September
- Tema 3: pertengahan September - pertengahan Oktober
- Tema 4: pertengahan Oktober - November
- Tema 5: pertengahan November - Desember

Jadi, untuk bulan ini, siswa-siswi SDN Borobudur 1 tidak perlu membawa semua buku tema. Cukup membawa buku paket tema 1. Dan jadwal harian, silahkan membawa buku mapel sesuai dengan jadwal yang telah diumumkan.

Nb: walau pembelajaran tematik, namun kurikulum 2013 masih ada beberapa mata pelajaran yang berdiri sendiri, yaitu Matematika, B.Jawa, B.Inggris, PAI & BTQ.

Comments

Baca Juga