Di era masa kini, viral atau ramai dibicarakan di dunia maya sangat dibutuhkan oleh banyak pihak. Pihak-pihak tertentu menggunakan dunia maya untuk mempromosikan diri, instansi atau pun produk. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan berita, artikel, meme, video bahkan aplikasi.
Yang membuat saya penasaran adalah ada satu orang menulis berita namun dimuat di berbagai media massa baik cetak maupun daring. Orang tersebut juga bukan kontributor, reporter atau wartawan media tersebut. Lalu bagaimana orang tersebut dapat membuat berita dan mempublikasikannya kepada khalayak melalui berbagai media?
Saya pun mencari jawaban atas pertanyaan di atas. Jawabannya, di era masa kini semua orang memungkinkan untuk melakukan aktivitas seperti di atas. Syaratnya harus memiliki berita dan mengirim berita tersebut untuk dipublikasikan.
Menulis Berita
Syarat yang pertama adalah kita harus memiliki berita. Keterampilan menulis berperan besar dalam menulis berita. Jenis berita apa yang disukai media? media online lebih menyukai berita pendek, bahkan ada salah satu media online yang hanya mensyaratkan panjang tulisan minimal 3 paragraf. Ada juga yang meminta untuk menulis tidak lebih dari 500 kata.
Berita tertulis ini yang kemudian disebut sebagai siaran pers (press release) atau siaran berita (news release). Siaran tertulis ini kemudian kita kirimkan melalui email editor. Namun akan lebih intens lagi apabila kita mengirimkannya langsung ke reporter atau wartawan yang telah dikenal.
Publikasi Berita
Kedua, posting langsung ke portal media yang kita tuju. Kini banyak portal berita yang melibatkan masyarakat luas sebagai citizen journalist. Banyak juga portal berita yang menyajikan menu untuk menulis. Portal berita ini biasanya berbasis Pengguna Menghasilkan Konten (Users Content Generate).
Publikasi di berbagai media sangat penting untuk mempublikasikan berbagai berita. Semakin mudah diindeks google, semakin banyak peluang untuk dikenal. Peluang diindeks google semakin besar bila berita kita dimuat di berbagai media.
Tak perlu minder menulis berita. Setiap media memiliki editor yang bertugas untuk memperbaiki tulisan kita. Selain itu, reporter atau wartawan pasti senang apabila kita mau menulis dan mengirimkannya langsung. Karena pekerjaannya mencari berita diringankan oleh berita yang sudah kita tulis.
Borobudur, 2 April 2019
Comments
Post a Comment